Cilegon,- Medianews.co.id,- H. IKHLASINNUFUS, S.ST, M.KM. CAMAT CITANGKIL Kecamatan Citangkil menyampaikan apresiasi kepada Gubernur dan Wakil Gubernur Banten atas program penghapusan pajak kendaraan bermotor. Program ini telah disambut antusias oleh masyarakat, khususnya di Kecamatan Citangkil, Kota Cilegon. Camat Ikhlasin juga menyampaikan terima kasih atas inisiatif ini yang mempermudah masyarakat dalam melaksanakan kewajiban pembayaran pajak kendaraan, Saat diWawancarai bertempat di Kantor kecamatan Citangkil pada hari Kamis 10 April 2025.
H. IKHLASINNUFUS, S.ST, M.KM. CAMAT CITANGKIL Kecamatan Citangkil menjelaskan bahwa Kecamatan Citangkil kini menghadirkan pelayanan pembayaran pajak kendaraan bermotor, sehingga masyarakat tidak perlu jauh-jauh pergi ke kota atau ke kantor Samsat induk. Menurutnya, kemudahan ini sangat membantu masyarakat dari berbagai daerah, seperti Serang, Anyer, Mancak, dan sekitarnya, yang mencari lokasi pembayaran pajak tanpa perlu mengantri panjang.
“Alhamdulillah, di Kecamatan Citangkil, masyarakat bisa membayar pajak kendaraan dengan mudah. Namun, untuk layanan seperti penggantian plat nomor (kaleng) 10 tahun, masyarakat tetap harus ke Samsat induk. Kami terus mengedukasi masyarakat terkait hal ini,” ujar H. IKHLASINNUFUS, S.ST, M.KM. CAMAT CITANGKIL Kecamatan Citangkil.
Ia juga mengingatkan masyarakat untuk memanfaatkan waktu yang masih tersedia, karena program ini berlangsung hingga 30 Juni mendatang.
Dadan, salah satu warga yang membayar pajak di Kecamatan Citangkil, turut mengapresiasi kemudahan yang diberikan. Ia menyampaikan rasa terima kasih kepada pemerintah atas program ini, yang sangat membantu masyarakat.
“Saya biasanya bayar pajak di Serang karena saya tinggal di sana. Tapi saat ini saya bekerja di Cilegon. Ketika ke Samsat, antreannya panjang sekali, bahkan sampai penuh dan keluar gedung. Setelah diarahkan ke gerai, ternyata antreannya juga padat. Akhirnya saya diarahkan ke Kecamatan Citangkil, dan benar, di sini lebih nyaman karena antreannya tidak terlalu panjang,” tutur Dadan.
Ia menambahkan, pelayanan di Kecamatan Citangkil sangat membantu, terutama bagi masyarakat yang bekerja di sekitar Kota Cilegon, karena tidak perlu lagi ke Samsat atau gerai yang cenderung lebih penuh.
Camat Kecamatan Citangkil Ikhlasin Nufus mengucapkan terima kasih kepada Pemerintah Provinsi Banten dan Pemerintah Kota Cilegon yang telah mendukung kegiatan ini. Menurutnya, program ini menjadi bukti nyata upaya pemerintah dalam memberikan kemudahan kepada masyarakat.
“Kami sangat mengapresiasi langkah ini. Semoga program ini terus berjalan lancar hingga akhir masa berlaku, sehingga masyarakat dapat memanfaatkannya secara maksimal,” pungkas H. IKHLASINNUFUS, S.ST, M.KM. CAMAT CITANGKIL Kecamatan Citangkil.
Aldo/Red