Helldy Agustian Lantik Ketua Kwartir Cabang Kota Cilegon

42

Cilegon,- Medianews.co.id,- WaliKota Cilegon, Helldy Agustian melantik Ketua Kwartir Cabang Kota Cilegon Masa Bakti Pergantian Antar Waktu (PAW) 2019 – 2024, Maman Mauludin dalam acara Rapat Kerja Cabang (RAKERCAB) 2022 bertema “Perkuat Peran Gerakan Pramuka Dalam Membangun Generasi Yang Handal dan Bermartabat” berlokasi di Aula Setda II Kota Cilegon, Rabu (16/02).

Helldy dalam sambutannya mengatakan bahwa Pendidikan Kepramukaan merupakan pilar pendidikan kaum muda di Indonesia. “Pendidikan Kepramukaan sebagai salah satu pilar pendidikan kaum muda di Indonesia, dituntut untuk dapat lebih berkontribusi secara nyata dalam hidup,” tuturnya.

“Setelah terbitnya Undang-undang Nomor 12 Tahun 2010 tentang Gerakan Pramuka, maka pelaksanaan pendidikan kepramukaan saat ini tidak lagi hanya sekedar mengisi masa senggang kaum muda dengan berbagai kegiatan yang positif, akan tetapi lebih meningkatkan kewajiban setiap warga negara untuk mengimplementasikannya,” sambung Helldy.

Lebih lanjut, Helldy mengajak seluruh Anggota Pramuka untuk mendorong perkembangan pendidikan kepramukaan. “Saya mengajak kepada seluruh anggota pramuka dewasa dan para kamabigus untuk dapat terus mendorong perkembangan pendidikan kepramukaan terutama pada tingkatan gugus depan, semoga pimpinan kwartir cabang Kota Cilegon beserta jajaran pengurus dapat mengemban amanah yang diberikan dengan sebaik-baiknya, agar apa yang menjadi tujuan utama yaitu pembentukan karakter kaum muda dapat tercapai,” jelasnya.

Baca juga  Partisipasi Pemilih Tinggi, Helldy Nilai Masyarakat Kota Cilegon Sudah Cerdas

Helldy berharap agar momentum pelantikan ini dapat berdampak positif terhadap seluruh program dan kegiatan gerakan pramuka di Kota Cilegon. “Semoga dengan momentum pelantikan ini, dapat merespon positif dan berpartisipasi aktif terhadap seluruh program dan kegiatan gerakan pramuka di Kota Cilegon, sekaligus menyempurnakan serta meningkatkan pendayagunaan potensi kwartir cabang yaitu sumber daya manusia, materi pendidikan, sistem pembinaan dan manajemen organisasi,” tutup Helldy.

Dalam kesempatan yang sama, Ketua Kwartir Cabang Kota Cilegon Masa Bakti PAW 2019 – 2024, Maman Mauludin dalam sambutannya, mengatakan bahwa Gerakan Kepramukaan sangat penting untuk mempersiapkan generasi muda Indonesia yang lebih baik. “Saya sampaikan bahwa gerakan pramuka sangat penting, karena melalui gerakan ini sesungguhnya kita mempersiapkan mental, fisik, integritas, kepribadian, bahkan kemampuan manajemen dan kepemimpinan untuk mempersiapkan generasi muda Indonesia yang lebih baik, yang siap mengemban tugas lebih mulia, lebih besar untuk kepentingan bangsa dan negara,” pungkasnya.

Acara tersebut dirangkaikan dengan Pelantikan Ketua Kwartir Cabang Kota Cilegon Masa Bakti Pergantian Antar Waktu (PAW) 2019 – 2024 dan Pelantikan Pengurus Dewan Kerja Cabang Kota Cilegon Masa Bakti Pergantian Antar Waktu (PAW) 2019 – 2024, sekaligus Penandatanganan MoU Kwarcab Kota Cilegon dengan BPAD, BASARNAS Banten dan PMI Kota Cilegon.(red)

 

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini