JAKARTA,- Medianews.co.id,- Akses dekat Stasiun Citayam, rumah desain cantik modern dengan legalitas Sertifikat Hak Milik (SHM) cicilan sangat terjangkau.
“Saat ini paling tepat untuk mewujudkan punya rumah sendiri, jangan ditunda-tunda lagi karena harganya akan naik terus. Nah pada kesempatan di ajang pameran ini kami menawarkan rumah siap huni dengan cicilan mulai Dua Jutaan Rupiah,” ujar Nurul Manager Marketing Klik Rumah di ajang Indonesia Properti Expo, Stand Nomor 30B Hall A Jakarta Convention Center (JCC) Senayan.
Ia menambahkan, rumah tipe 37/70 yang dibandrol Rp.400 Jutaan ini bisa dimiliki dengan banyak kemudahan baik secara cash maupun melalui fasilitas pembiayaan Kredit Pemilikan Rumah (KPR).
“Dapatkan spesial Down Payment (DP) hanya Rp.200.023 yang bisa dimanfaatkan selama pameran berlangsung,” tambah Nurul.
Selain status legalitas lengkap, masih dikatakan Nurul, rumah yang ditawarkan Klik Rumah ini memiliki spesifikasi material bangunan berkualitas.
Diantaranya, pondasi bantu kali, dinding hebel, rangka atap baja ringan, genteng keramik, lantai granit 60X60, sanitary shower dan closet duduk, jendela alumunium, pintu panel, sumur bor, serta fasilitas listrik hingga 1.300 Watt.
“Alhamdulillah, meskipun pameran properti baru berlangsung 2 hari ini penjualan kami terus meningkat. Kami juga sangat puas, karena bisa bantu banyak orang yang membutuhkan rumah baru. Pokoknya jangan segan-segan mampir di stand pameran kami, meskipun hanya berkansultasi atau sekedar bertanya-tanya dulu,” pungkas Nurul.
Pada kesempatan itu, di lain stand pameran yaitu Casa Loka Residence. Pengembang Lokatara Land ini, mengusung proyek premium boutique housing berlokasi Cisauk, BSD Serpong.
Menurut Rini Puspita Sales Marketing Casa Loka Residence, kawasan hunian ini persisnya berjarak hanya 800 meter dari Stasiun KRL Cisauk atau 3 kilometer menuju Tol Serbaraja (Serpong – Balaraja).
“Dapatkan promo spesial dan penawaran menarik hanya di Indonesia Properti Expo kunjungi booth Nomor 29 Hall A JCC Senayan,” ujar Rini.
Sementara itu, pagelaran Indonesia Properti Expo menggandeng sejumlah artis ibukota untuk menyemangati generasi muda punya rumah.
“Dengan hadirnya deretan artis ini diharapkan bisa menambah kenyamanan dan semangat baru bagi pencari hunian di pameran properti,” ungkap Gad Permata Vice President PT. Adhouse Clarion Events.
Ia menambahkan, hanya di Indonesia Properti Expo bisa pilih beragam jenis hunian sambil seru-seruan bareng Lyodra, IDGITAF, Kunto Aji, dan Budi Doremi.
Pada pagelaran Indonesia Properti Expo ke 42 ini berlangsung mulai 11 – 19 Februari 2023 di Jakarta Convention Center (JCC) Senayan tersebut menghasilkan pertemuan antara pengembang terkemuka dengan calon pembeli rumah.
Pameran properti terbesar di Indonesia ini, konsisten berperan sebagai sarana strategis berkomunikasi, bersosialisasi serta berpromosi bagi para pengembang perumahan.
Terlebih, membeli sebuah properti dibutuhkan kesiapan yang sangat matang dan sumber informasi yang benar menjadi kewajiban semua pihak.
Selain itu, antusias permintaan beragam jenis hunian masih menjadi prioritas masyarakat karena rumah merupakan kebutuhan primer.
Bahkan, pemerintah dan pelaku industri properti terus berkolaborasi aktif di antara stakeholder atau pengembang dan perbankan, penting untuk terus terjalin dengan baik untuk mereduksi angka backlog rumah yang telah mencapai 12,7 juta.
Angka ini akan terus bertambah, seiring kebutuhan rumah per tahun yang mencapai satu juta unit.
Kesuksesan dari tahun ke tahun pada event terbesar ini, menjadi paradigma perspektif baru dari tahun ke tahun yang lebih optimis untuk mengikis kekurangan backlog perumahan.
Program IPEX Loyalty Member (ILM) yang dikembangkan dalam pameran ini ikut berperan melibatkan lebih dari 6,340 member dengan identifikasi tujuan beli properti 91,56% untuk dijadikan tempat tinggal sendiri dan 8,44% dimanfaatkan sebagai investasi.
Dari sisi pembiayaan perumahan, Bank BTN telah menyiapkan berbagai kemudahan dan promo menarik. Diantaranya, bunga promo Kredit Pemilikan Rumah (KPR) dengan suku bunga mulai dari 1,99%, bebas biaya provisi, administrasi, dan appraisal.
Selain itu, bank plat merah ini juga akan memberikan cashback Rp.500 Ribu untuk konsumen yang akad, serta tiket masuk gratis ke area panggung hiburan bersama artis dengan mengunduh aplikasi BTN MOBILE (S&K Berlaku).
Para pengembang juga berlomba-lomba memberikan promo dan harga terbaik bagi calon pembeli properti.
Pihak penyelenggara Indonesia Properti Expo sendiri juga tidak mau kalah memberikan hadiah langsung bagi para pembeli properti yang bertransaksi selama pameran, diantaranya logam mulia, sepeda listrik, peralatan elektronik, dan hadiah menarik lainnya.