Serang,- Medianews.co.id,- Usai silaturahmi ke Partai DPD PKS Kota Serang Bacalon Walikota Serang Ratu Ria Maryana mengembalikan formulir pendaftaran atau penjaringan ke Partai DPD PKB Kota Serang, Unyur, Serang, Banten. Rabu (8/5/2024)
Bacalon Walikota Serang Ratu Ria Maryana mengatakan bahwa silaturahmi ini kedepan dapat berkomunikasi lebih baik lagi dan solid bergabung dengan Golkar.
Ini masih dalam penjajakan yang penting menjalin silaturahmi dengan baik dengan partai dan partai yang memberikan keputusan.
“Mendatangi semuanya, insyaallah saya jalin silaturahmi dan alhamdulillah saat ini yang saya datangi itu partai-partai yang membuka jaringan pendaftaran untuk Pilkada Walikota dan Wakil Walikota,” kata Ria Maryana.
Lanjut Ria, Parpol yang sudah di kembalikan, diantaranya PKB, PDI dan Nasdem. Ketiga partai sudah menerima pengembalian formulir.
“Masing-masing partai sekarang masih dalam tahapan, PKB pun masih tahap pengembalian dan besok penutupan. Ada tahapan- tahapan lainnya yang akan di lakukan partai PKB baik di tingkat Kota maupun Provinsi dan Pusat,” jelasnya.
Ria berharap, bisa melalui tahapan- tahapan baik di partai PKB maupun partai lain.
“Kita memberikan kepada partai masing-masing, partai yang ada di Kota Serang pasti ada tahapan-tahapan sampai tingkat DPP, mudah-mudahan saya bisa mengikutinya sehingga nanti hasilnya lebih baik,” harap Ria.
(Ana/red)