64 Tim Ikut Turnamen Futsal Kubang Saron Cup yang Digelar P2KS

55

Cilegon,- Medianews.co.id,- Persatuan Pemuda Kubang Saron (P2KS) Menggelar turnamen Futsal Kubang Saron Cup yang dilaksanakan di lapangan GOR Kriwik, Kelurahan Tegal Ratu, Kecamatan Ciwandan Kota Cilegon, Minggu 15/1/2023.

Turut hadir dalam acara pembukaan turnamen tersebut Camat Ciwandan, Agus ariyadi S.STP., M.Si. Wakil Ketua DPRD Cilegon, H. Hasil Sidik.,M.Si. tokoh pemuda Aftahul Aziz, Kapolsek Ciwandan, Danramil, Bhabinkamtibmas, Bhabinsa, KONI Cilegon dan para tokoh masyarakat serta warga dari kedua Kecamatan Ciwandan dan Citangkil.

Menurut Ketua Panitia Ikhfa Adhi Mulyadi acara turnamen Futsal Kubang Saron Cup antar RT se Kecamatan Ciwandan dan Citangkil tersebut merupakan rangkaian acara HUT ke 2 Persatuan Pemuda Kubang Saron (P2KS) yang diikuti oleh 64 tim futsal.

“Dalam rangka ulang tahun persatuan pemuda kubang saron yang ke 2 tahun, Kami P2KS mengadakan Turnamen Futsal Kubang Saron Cup Antar RT Se Kecamatan Ciwandan dan Citangkil,”

“Alhamdulillah antusias sangat tinggi, ada sekitar 64 peserta dari tim futsal yang mengikuti pertandingan yang dilaksanakan mulai hari ini tanggal 15 Januari sampai 19 Februari 2023,” katanya.

Dalam turnamen Futsal Kubang Saron Cup antar RT se Kecamatan Ciwandan dan Citangkil menurutnya para pemenang akan diberikan piala serta uang pembinaan.

“Hadiahnya sih ada uang pembinaan sama trofi aja, untuk pembinaan juara 1 itu nilainya 4 juta rupiah, dan juara 2 itu 3 juta rupiah, dan untuk juara 3 itu 2 juta rupiah, serta untuk juara 4 itu 1 juta rupiah,” tambahnya.

Baca juga  Resmi Dilantik, KNPI Kecamatan Gerogol Tunjik Robinsar Sebagai MPI

Masih ditempat yang sama Camat Ciwandan Agus ariyadi S.STP., M.Si. sangat mengapresiasi acara event turnamen futsal yang digelar oleh Persatuan Pemuda Kubang Saron (P2KS).

“Alhamdulillah hari ini terselenggara satu event turnamen futsal pemuda kubang saron, nah ini menjadi titik awal dimana setelah paska pandemi dan pak Presiden Jokowi beberapa waktu yang lalu telah mencabut PPKM sehingga boleh terlaksana lagi kegiatan kegiatan kemasyarakatan,” ungkapnya.

Ia menambahkan terselenggara turnamen futsal ini menjadi titik awal untuk bagaimana kedepan bisa mencari bibit dan untuk mengasah bakat para pemain. Dirinya juga berharap para pemain bisa menjaga sportifitas dan jangan sampai terjadi keributan dalam turnamen tersebut.

“Disini temanya adalah Gelati (mencari) Bakat dan Gelati Dulur oleh karena itu saya berharap dengan adanya turnamen jangan sampai ada keributan-keributan, kami mohon pada aparatur keamanan pak Danramil, pak Kapolsek, Bhabinsa, Bhabinkamtibmas untuk terus mengawasi kegiatan ini dan mudah mudahan lancar,” ucapnya.

Menurutnya, di wilayah Kecamatan Ciwandan sudah mempersiapkan untuk GOR Futsal di Sport Center Ciwandan

“Mohon doanya mohon dukungannya, sedang kami proses, sedang kami komunikasikan, mudah-mudahan bisa terwujud adanya Gor Futsal

“Karena kita sudah punya stadion gelora krakatau nanti sebelahnya tuh ada juga nanti gor untuk Futsal, mohon doanya mudah-mudahan terlaksana, nanti kita ada event tingkat kecamatan seperti ini kita bisa laksanakan disana,” pungkasnya.

(Ema/red)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini