Majelis Dzikir Nurul Hikmah Berikan Santunan kepada Anak Yatim dan Lansia di Rawagondang

7

Medianews.co.id,- Dalam rangka menyambut bulan dzulhijjah dan sebagai upaya mempererat tali silaturahmi dan berbagi kebahagiaan, Majelis Dzikir Nurul Hikmah menggelar kegiatan sosial dengan memberikan santunan kepada anak yatim dan lansia di lingkungan Rawagondang, Kelurahan Citangkil, pada Sabtu, 8 Juni 2024. Acara ini dipimpin langsung oleh Ketua Majelis Dzikir Nurul Hikmah, Ikoh Atikoh.

Dalam sambutannya, Ikoh Atikoh menyampaikan bahwa acara ini sejatinya merupakan ajang silaturahmi dengan warga sekitar.

“Sebetulnya ini acara silaturahmi biasa kepada warga sekitar. Selain itu juga dalam menyambut bulan dzulhijjah, karena 10 hari awal bulan dzulhijjah merupakan waktu yang sangat mulia. Semoga jangan dilihat nilainya tetapi ini sebagai bentuk kepedulian serta rasa syukur dan ikhlas kami,” kata Ikoh.

Ikoh Atikoh juga berharap, melalui kegiatan ini, hubungan antarwarga semakin erat dan rasa kepedulian serta kebersamaan semakin kuat.

“Semoga bantuan ini dapat memberikan manfaat yang besar bagi anak-anak yatim dan para lansia,” ujar Ikoh Atikoh dengan penuh haru.

Selain pemberian santunan, acara ini juga diisi dengan sesi motivasi dan pemberian semangat kepada para warga.

Baca juga  Bakal Masuk Supermarket, UMKM Kota Cilegon Antusias Ikut Pelatihan Uji Umur Simpan

Ikoh juga mengingatkan pentingnya berbagi dan peduli terhadap sesama, terutama bagi mereka yang membutuhkan bantuan.

“Kegiatan sosial ini merupakan bagian dari program rutin Majelis Dzikir Nurul Hikmah yang bertujuan untuk membantu masyarakat kurang mampu dan memperkuat rasa kebersamaan di lingkungan sekitar. Dengan adanya acara seperti ini, Majelis Dzikir Nurul Hikmah berharap dapat terus menebar kebaikan dan memberikan kontribusi positif bagi masyarakat,” harapnya.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini