CILEGON, – Medianews.co.id,- Kegiatan Pra TMMD Ke 112 Kodim 0623/Cilegon Mulai dirasakan Oleh warga yang berada di Link Langon 1, Tembulun sampai Sumur Pring Kelurahan Mekarsari Kecamatan Pulomerak Kota Cilegon. Sabtu, 11/9/2021.
“Kegiatan Tersebut banyak nilai manfaatnya buat kepentingan masyarakat Sekitar Lagon,Tembulun, Sumur Pring yang melintas ke arah gunung atau pun sebaliknya,” ungkap Sam”un Selaku Ketua RT 05 Link Lagon 1.
Menurutnya, setelah pembukaan jalan yang dilakukan oleh Kodim 0623/Cilegon, masyarakat yang mempunyai lahan di pegunungan sudah mulai banyak yang akan membangun tempat tinggal disekitar jalan baru tersebut.
“Masyarakat yang mempunya tanah disepanjang jalan TMMD ini, sudah mulai banyak yang melirik ingin membeli tanah, untuk bangun rumah, karena mungkin sudah ada akses jalannya,” ungkapnya.
Ia menjelaskan, banyak masyarakat di bawah gunung yang mendukung dengan adanya pra TMMD Kodim 0623/Cilegon, meskipun wilayah Langon hingga Sumur Pring tersebut masih kesulitan Air.
“Kebetulan saya juga asli Tembulun semuanya warga yang tinggal di bawah, yaitu link langon 1 semuanya asli Tembulun, termasuk kakek saya juga asli tembulun jadi semenjak orang tua saya masih kecil sudah pindah kesini mengingat Kendala air yang susah jadi pindah Kebawah supaya hidup lebih layak,” Pungkasnya. (Priadz)