Peringati Maulid Nabi S.A.W Meriah, Diarak Hingga Keliling Kampung

18

CILEGON, – Medianews.co.id,- Dalam memperingati hari lahirnya Nabi Muhammad S.A.W, warga masyarakat Peklongan Kelurhan Dringo Kecamatan Citangkil Kota Cilegon mengadakan Arak-arakan panjang mulud yang sudah di hias menjadi bebek-bebekan, kapal-kapalan, dan berbagi macam jenis lainya.

Dipagi yang cerah ini, semua masyarakat disekitar ikut memerihakan maulid Nabi Muhamad S.W.T, terbukti pagi itu masyarakat sekitar mengeluarkan panjang mulud kemudian di arak keliling kampung hingga ke kampung-kampung lain menggunakan mobil losbak terbuka.

Acara muludan ini benar- benar meriah, disamping mengarak hiasan kembang mulud, juga diiringi tabuhan musik terbangan yang begitu ramai sehingga membuat suasana maulid nabi ini benar-benar meriah.

Tokoh Masyarakat Pekalongan H. As’ad memaparkan kepada media, peringatan maulid ini dilakukan setiap tahunya, hanya saja pas tahun kemarin tidak bisa melaksanakanya dikarnakan masih ada Covid-19.

“Allhamdulillah kegiatan ini diadakan setiap satu tahun sekali dan selalu meriah, namnun sayang, dua tahun kebelakang tidak bisa melaksanakan arak-arakan sebab sedang ramai-ramainya Covid-19 di negeri ii, dan Allhamdulillah kini saya bergembira bisa memeriahkan kembali peringatan maulid nabi ini dengan menghias endog, bahkan warga setempat ada yang membuat perahu-perhuan, kapal-kapalan dan banyak lagi. Kemudian kita arak keliling kampung,” ujarnya, Minggu (09/10/22).

Baca juga  Mantan Sekretaris DKPP Cilegon, AH. Junaedi, Berkomitmen Membantu Pengembangan Pertanian di Kecamatan Citangkil dan Ciwandan

Masih dikatakan H. As’ad, ia berharap “semagat memperingati maulid nabi, atau memperingati hari kelahiran maulid nabi ini kita jangan sampai kendor, semoga kedepan acara maulid nabi ini dapat bisa meriah lagi.”pungkasnya.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini